Sebelumnya, kita telah melakukan konfigurasi WiFi Cafe, dan sekarang kita akan membuat konfigurasi WiFi Game yang akan menggunakan Access Point eksternal. Kita tidak membutuhkan banyak konfigurasi seperti pada router gateway.
Langkah 1: Membuat Interface Bridge Baru
Kita akan membuat interface bridge baru dengan menambahkan port eth1 dan wlan2. Proses konfigurasi bridge ini sama dengan proses konfigurasi pada bridge sebelumnya, yaitu pada WiFi Cafe.
Langkah 2: Konfigurasi Wireless Access Point
Pada Access Point WiFi Game, kita menggunakan frekuensi 5Ghz untuk memastikan bahwa frekuensi tidak bertabrakan dengan Access Point WiFi Cafe. Untuk pemilihan frekuensi, Anda dapat membaca artikel berikut: Pemilihan Band & Frekuensi Pada Implementasi Wireless.
Pengujian
Ketika semua segmen berjalan bersama, untuk traffic masing-masing segmen tidak mengalami kendala. Demikian pula untuk Gamer yang sedang bermain game, juga tidak mengalami lag atau ping masih tetap kecil.
Tips
Ketika Anda menerapkan jaringan ini pada Cafe Anda, silakan Anda sesuaikan bandwidth yang akan Anda pakai. Jika pengunjung Cafe Anda banyak, silakan sesuaikan untuk langganan bandwidth nya, supaya nanti di setiap segmen mendapatkan alokasi bandwidth yang sesuai.
Implementasi Jaringan LAN di Lab Sekolah
Saya memiliki 20 PC untuk client dan 1 PC untuk server, maka saya akan menggunakan switch 24 port dengan kabel LAN jenis straight. Selain itu, ada kemungkinan akan ditambah 20 PC lagi untuk client, jadi saya akan tambah lagi 1 switch agar bisa terhubung semua.
Membangun Jaringan LAN untuk 20 PC Client
Perangkat yang disediakan:
- 21 PC (20 untuk client & 1 untuk server)
- 1 switch
- Kabel LAN jenis straight
Peralatan yang dibutuhkan untuk membuat kabel straight:
- Kabel UTP
- Konektor RJ45
- Tang Krimping
- LAN tester
Skema seperti ini:
Membangun Jaringan LAN untuk 40 PC Client
Perangkat yang disediakan:
- 40 PC (40 untuk client & 1 untuk server)
- 2 switch
- Kabel LAN jenis straight
Peralatan yang dibutuhkan untuk membuat kabel straight:
- Kabel UTP
- Konektor RJ45
- Tang Krimping
- LAN tester
Skema seperti ini:
Cara Membangun Jaringan LAN untuk Lab Sekolah
- Pastikan PC/Komputer sudah terinstall Windows 7 atau yang versi lainnya.
- Tatalah Komputer dan Switch seperti gambar di atas.
- Potonglah kabel sesuai per-komputer yang akan dihubungkan dengan switch.
- Setelah pemotongan selesai, Pasanglah Konektor RJ45 kesetiap ujung kabel yang sudah dipotong dengan menggunakan susunan kabel Straight maupun Cross-Over.
- Setelah itu, cek dengan lan tester untuk mengetahui keberhasilan dari pemasangan konektor RJ45 (meskipun lan tester tidak 100% benar).
- Pasang dan hubungkan komputer dengan switch.
- Pastikan sudah terhubung dengan benar, setelah itu konfigurasi komputer dengan memberikan IP Address (Gunakan IP 10.140.0.1 , bedakan nomor dibelakang pada setiap komputer).
- Tes dengan menggunakan perintah Ping atau cek di Network pada explorer.
Semoga berhasil.
Sekian Informasi
Saya berharap informasi ini dapat membantu Anda dalam membuat jaringan LAN untuk lab sekolah. Jika Anda memiliki pertanyaan atau keberatan, silakan tinggalkan komentar di bawah artikel.
#SMK Bisa
#SMK Hebat
#SMK Bisa Hebat