Cara Mengisi Saldo Kartu E-Money yang Mudah dan Aman

Cara Mengisi Saldo Kartu E-Money yang Mudah dan Aman

Dalam kehidupan sehari-hari, menggunakan kartu e-money menjadi salah satu cara yang mudah dan praktis untuk bertransaksi. Namun, kadang-kadang saldo kartu e-money kita kurang mencukupi sehingga perlu dilakukan pengisiannya kembali. Berikut ini adalah beberapa cara mengisi saldo kartu e-money yang mudah dan aman:

Menggunakan Vending Machine Kartu E-Money

Kebanyakan halte transjakarta dan stasiun menyediakan minimal satu vending machine e-money. Di mana, mesin ini memudahkan kamu melakukan top up e-money sehingga perjalanan dengan kendaraan umum semakin lancar. Berikut ini adalah cara top up e-money via vending machine:

  1. Tekan layar vending machine hingga muncul tampilan halaman utama.
  2. Pilih opsi top up saldo dan tempelkan kartu pada card reader supaya kartu dapat terbaca.
  3. Tunggulah beberapa saat, tekan menu lanjut.
  4. Tampilan mesin akan menunjukan nominal topup. Kemudian, tentukan nominalnya.
  5. Gunakan metode pembayaran berupa tunai atau non-tunai.
  6. Masukan lembaran uang pada bill acceptor atau gunakan handphone untuk scan QR code yang tertera di layar.
  7. Setelah uang berhasil dimasukan atau pembayaran sudah dikonfirmasi, tempelkan kartu e-money pada card reader.
  8. Ambil struk transaksi yang keluar secara otomatis dari vending machine tersebut.

Menggunakan Minimarket

Hampir semua layanan minimarket menyediakan layanan top up e-money. Dengan begitu, kamu tidak perlu kesulitan untuk mengisi kartu e-money sendiri. Kamu cukup membawa kartu e-money dengan sejumlah uang tunai untuk membayarnya. Proses pengisiannya juga dilakukan oleh petugasnya sehingga lebih mudah. Berikut ini adalah cara top up e-money dari minimarket:

  1. Kunjungilah minimarket terdekat dan pergi ke bagian kasir.
  2. Tanyakanlah pada kasir apakah layanan top up e-money sedang tersedia atau tidak.
  3. Berikan kartu e-money pada kasir dan tentukan nominal saldo yang diinginkan.
  4. Serahkan sejumlah uang tunai sesuai dengan nominal.
  5. Setelah itu, kasir akan memberikan struk pembayaran sebagai bukti bahwa transaksi sudah berhasil.

Menggunakan Bank

Kamu bisa melakukan top up e-money secara langsung di bank. Di mana, kamu bisa mengunjungi kantor cabang bank terdekat sesuai dengan jenis kartu e-money yang digunakan. Di mana, hampir setiap layanan bank di Indonesia menyediakan e-money-nya sendiri seperti Brizzi, Flazz, dan TapCash. Setelah itu, beritahu maksud kedatanganmu pada petugas bank untuk melakukan top up e-money. Pihak bank akan membantu melakukan proses transaksi hingga selesai.

Menggunakan Smartphone NFC

Terakhir, kamu bisa menggunakan smartphone yang dibekali dengan fitur NFC. Di mana, fitur ini membuat saldo kartu e-money dapat terbaca walaupun hanya menggunakan smartphone. NFC bisa digunakan agar kamu bisa melakukan top up online lewat aplikasi e-commerce. Dengan begitu, prosesnya jadi akan lebih praktis. Kamu hanya perlu mengikuti beberapa langkah pengisiannya lewat e-commerce pilihan.

Itu dia beberapa cara top up e-money yang bisa kamu gunakan. Dengan begitu, kamu tidak perlu kesulitan lagi mengisinya apabila saldo kartu e-money kurang mencukupi. Bahkan, menggunakan handphone dengan teknologi NFC menjadi salah satu solusinya. Dengan begitu, kamu bebas untuk melakukan transaksi online kapan saja.

Kamu bisa mendapatkan handphone yang dibekali NFC secara online melalui Eraspace. Tersedia banyak pilihan handphone NFC yang bisa menyesuaikan bujet dan kebutuhanmu. Caranya mudah, cukup dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Yuk, dapatkan handphone NFC sekarang hanya di Eraspace.

Referensi:

  • Kontan
  • Unbox