======================================================
Menggunakan Grafik Scatter Plot untuk Menguji Linearitas pada Model Regresi Linear dengan SPSS
Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas cara melakukan uji linearitas menggunakan grafik scatter-plot pada model regresi linear sederhana dengan program SPSS. Uji linearitas adalah salah satu asumsi yang harus dipenuhi sebelum melakukan analisis regresi linear.
Langkah-Langkah Menguji Linearitas dengan Grafik Scatter Plot
- Membuat Grafik Scatter Plot
Klik menu Graphs – Legacy Dialogs – Scatter/Dot… dan pilih Simple Scatter lalu klik Define. Masukkan variabel Minat Belajar (X) ke kolom X Axis dan variabel Prestasi Belajar (Y) ke kolom Y Axis.
- Menginterpretasikan Output
Berdasarkan output “Grafik Scatter Plot”, terlihat titik-titik plot data membentuk pola garis lurus dari kiri bawah naik ke kanan atas. Hal ini menunjukkan bahwa ada hubungan yang linear dan positif antara variabel Minat Belajar (X) dengan variabel Prestasi Belajar (Y).
- Interpretasi Output Uji Linearitas
Hubungan positif ini berarti jika Minat Belajar siswa mengalami peningkatan maka Prestasi Belajar siswa akan meningkat pula. Karena terdapat hubungan yang linear antara variabel Minat Belajar (X) dengan variabel Prestasi Belajar (Y), maka salah satu asumsi atau persyaratan untuk model regresi dalam penelitian di ini sudah terpenuhi.
Kelemahan Penggunaan Grafik Scatter Plot
Kelemahan penggunaan grafik scatter plot untuk mendeteksi hubungan linear antar variabel terletak pada subjektifitas penafsiran dari hasil atau grafik yang ada. Bisa saja sebuah grafik scatter plot sebenarnya tidak menunjukkan adanya hubungan yang linear, akan tetapi peneliti tetap beranggapan bahwa grafik scatter plot menunjukkan adanya hubungan yang linear.
Alternatif Uji Linearitas
Salah satu caranya yang paling akurat untuk mendeteksi linearitas antar variabel adalah menggunakan uji signifikansi (sig.) deviation from linearity. Adapun langkah-langkah uji tersebut dapat di simak pada panduan berikut: Cara Uji Linearitas Statistik nilai Sig. Deviation from Linearity dengan SPSS.
Kesimpulan
Demikian pembahasan kita pada kesempatan kali ini mengenai cara melakukan uji linearitas menggunakan grafik scatter-plot pada model regresi linear sederhana dengan program SPSS. Selanjutnya, jika ada pertanyaan terkait materi di atas jangan sungkan untuk bertanya melalui kolom komentar di bawah ini.
Referensi
Singgih Santoso. 2014. Panduan Lengkap SPSS Versi 20 Edisi Revisi. Jakarta: PT Elex Media Komputindo