I. Kampanye**
Pelaksanaan kampanye oleh peserta yang tidak diberitahukan terlebih dahulu sebelum hari perlombaan atau tidak mendapat persetujuan penyelenggara, tetapi peserta tetap melakukan kampanye tersebut, penyelenggara berhak menghentikan pelaksanaan kampanye. Dalam hal ini, peserta akan dikenakan sanksi diskualifikasi dari keikutsertaan dalam Bank Jateng Tilik Candi 2022.
Jika peserta tersebut menjadi salah satu pemenang Bank Jateng Tilik Candi 2022, maka kemenangannya akan dianulir dan peserta yang berada di peringkat di bawahnya akan menduduki peringkat tersebut, dan seterusnya.
II. Hadiah
Pemenang yang berhak memperoleh hadiah podium adalah Warga Negara Indonesia (WNI). Mohon dicatat bahwa hadiah pemenang adalah obyek pajak menurut peraturan pemerintah yang berlaku.
Proses pencairan hadiah pemenang akan dilakukan dalam 20 hari kerja sejak hari perlombaan. Pemenang harus memastikan keakuratan informasi nomor rekening bank, dan alamat yang dibutuhkan oleh panitia perlombaan. Kegagalan memberikan informasi yang akurat adalah tanggung jawab dari para pemenang.
III. Lain-Lain
Hal-hal lain terkait syarat dan ketentuan keikutsertaan dalam Bank Jateng Tilik Candi 2022 dapat diubah dan ditambahkan sewaktu-waktu oleh penyelenggara. Perubahan dan/atau penambahan tersebut akan diinformasikan kepada peserta oleh penyelenggara. Peserta wajib secara rutin memeriksa syarat dan ketentuan yang berlaku di website Borobudur Marathon 2022, pada halaman lomba Tilik Candi.
Apabila terjadi peristiwa-peristiwa di luar kekuasaan manusia (force majeure) termasuk namun tidak terbatas pada kondisi perang, pemogokan kerja, kebakaran, kecelakaan, kekerasan, kerusuhan sosial, kerusuhan massa, sabotase, wabah, pandemi, pembatasan aktivitas masyarakat, bencana alam seperti gempa bumi dan banjir, perubahan peraturan dan/atau kebijakan pemerintah, embargo, alasan hukum, atau hal-hal lain di luar kekuasaan penyelenggara yang membuat Bank Jateng Tilik Candi 2022 ini menjadi tidak dapat dilaksanakan, maka peserta memahami bahwa ia tidak dapat mengajukan tuntutan terhadap penyelenggara untuk memberikan ganti rugi atas segala kerugian yang timbul sebagai akibat terjadinya peristiwa force majeure tersebut dan/atau tidak dilaksanakannya Bank Jateng Tilik Candi 2022.
Apabila perlombaan dibatalkan atas alasan force majeure, maka penyelenggara tidak berkewajiban untuk mengembalikan uang pendaftaran yang telah dibayarkan peserta.
Bank Jateng Borobudur Marathon 2024: "Run On, Mark It"
For the most awaited moment has come, let’s do this together and unlock our potentials together for a better version of us.
Bank Jateng Borobudur Marathon 2024 once again welcomes you, all runners across Indonesia and even abroad to join the hype with the people of Magelang. Let’s once more run and seek our potential. Unlocking Potentials As an event open for everyone, runner or not, Borobudur Marathon will take the runners on a journey to know themselves a little bit more. As they open their eyes to embark on a new journey, they’re met with a multitude of possibilities, each offering the opportunity for personal growth and the discovery of lots of potential!
Community Collaboration Collaborations would always lead to new possibilities and potential. Borobudur Marathon will always collaborate with communities and share the amazing journey they could have as runners. With other runners at Magelang, Borobudur Marathon aims for heartfelt meetings that could lead one to another relationship to a new positive-paced journey ahead!
Swara Manunggal Don’t miss your chance to unleash your inner potentials with Bank Jateng Borobudur Marathon 2024!