Dalam dunia teknologi, memiliki slot yang sesuai dengan perangkat keras menjadi hal penting. Salah satu contoh adalah membedakan slot VGA AGP dan PCI Express (PCIe). Keduanya berbeda dalam segi kualitas maupun fisik.
Tipe 1: RAM atau Flash Memory
Slot PCMCIA type 1 memiliki ketebalan sebesar 3,3 mm dan biasanya berfungsi sebagai RAM atau flash memory. Tipe ini paling sering terdapat pada PDA atau kamera digital.
Tipe 2: Modem atau Adapter
Slot PCMCIA type 2 memiliki ketebalan 5 mm dan biasanya berfungsi sebagai modem atau adapter.
Tipe 3: Alat Tambahan
Slot PCMCIA type 3 adalah tipe yang paling tebal (10,5 mm) dan biasanya berfungsi sebagai alat tambahan seperti harddisk. Tipe ini dapat digunakan untuk memasukkan perangkat keras lainnya, seperti modem atau adapter, karena ketebalannya yang lebih besar.
Jalur Komunikasi
Setiap slot membutuhkan jalur komunikasi yang digunakan untuk menghubungkan card dengan CPU. Jalur komunikasi ini terdiri atas IRQ, DMA, dan memory address.
Cara Membedakan Slot VGA AGP dan PCI Express
AGP memiliki 2 macam type yaitu AGP 4x dan 8x. Versi terakhir dari AGP adalah AGP 3.0 yang umumnya disebut sebagai AGP 8x, dirilis pada November 2000. Spesifikasi ini mendefinisikan kecepatan hingga 533 MHz sehingga mengizinkan throughput teoritis hingga 2133 Megabyte/detik (dua kali lebih tinggi dibandingkan dengan AGP 4x).
PCI Express juga mempunyai 2 type yaitu PCIex 1.0 dan PCIex 2.0. Kemampuan yang dimiliki PCI express adalah 2 kali lipat dari kemampuan AGP 8x, maka Disebut dengan PCIex 16x – 1.0 atau PCIex 16x – 2.0.
Perbedaan Fisik
Tapi kini keberadaan VGA AGP sudah mulai jarang karena produksinya sudah dihentikan. Banyak toko yang menjual AGP lebih mahal dari PCIe. Bilamana Anda ingin membeli sebuah VGA untuk keperluan Anda, sebaiknya Anda harus mengetahui perbedaan keduanya secara fisik.
Bila tidak maka kemungkinan Anda akan salah dalam memilih jenis VGA, apakah yang Anda gunakan VGA AGP atau PCI Express (PCIe). Anda harus membeli sesuai dengan dukungan dari motherboard Anda, bila Anda mempunyai buku manual motherboard-nya sebaiknya Anda membaca dan lihat apakah motherboard Anda mendukung Slot VGA AGP atau PCI Express.
Ciri-Ciri Slot VGA AGP
Adapun Ciri-Ciri yang dimiliki oleh slot VGA AGP adalah:
- Bentuknya lebar dan pendek
- Pembatasnya berada di tengah
- Warna slot tergantung dengan merek motherboard, biasanya coklat, merah, atau lain-lain
Ciri-Ciri Slot VGA PCI Express (PCIe)
Sedangkan Ciri-ciri VGA PCI Express (PCIe) yaitu:
- Bentuknya lebih panjang, sekitar 8-10 cm
- Pemisahnya hanya 1-2 cm dari sebelah kiri
- Warna slot relatif
Gambar
Gambar di atas menunjukan bentuk slot VGA pada sebuah motherboard, tidak semua motherboard memiliki slot AGP beserta PCI Express. Biasanya Hanya AGP saja atau PCI express saja, semua tergantung spec motherboard kita.
Sampai disini mungkin Anda sudah bisa memastikan motherboard Anda mendukung Slot apa, sekarang Anda hanya tinggal mencari tahu bagaimana memilih VGA sesuai dengan keperluan Anda. Kemungkinan Anda akan bingung lagi dalam memilih VGA saat hendak membeli, apakah harus membeli dari kubu merah (ATI) ataupun Kubu Hijau (NVIDIA).