Mengatur Arcana Arena of Valor – Arena of Valor merupakan game MOBA (Multiplayer Online Battle Arena) terbitan Garena yang kini tengah digandrungi para penggila gaming smartphone. Pada game Arena of Valor ini, terdapat sistem unik yang dinamakan Arcana.
Arcana berguna untuk menambahkan buff effect pada Hero yang dipasangkannya. Mengatur Arcana membutuhkan perencanaan dan cara yang tepat. Untuk memudahkan mengatur Arcana Arena of Valor, simak tips mengatur Arcana di AoV supaya kamu jadi MVP di setiap game!
Apa itu Arcana dan Apa Fungsinya?
Sebelum memulai cara mengatur Arcana, sebaiknya Toppers mengenal terlebih dahulu apa itu Arcana. Arcana adalah sejumlah buff effect yang bisa digunakan dan diracik sesuai dengan keinginan yang bertujuan untuk memperkuat Hero yang dimainkan. Arcana ini bisa digunakan setelah Toppers mencapai level 7.
Arcana sendiri dibagi dalam tiga jenis berdasarkan warna, yaitu: Merah adalah Runes of Strength, hijau Runes of Protection dan ungu Runes of Support. Ketiga jenis tersebut dibagi menjadi 3 tingkatan yaitu tingkat I, II, dan III. Arcana tersebut memiliki buff effect yang berbeda-beda seperti efek critical, magical damage, life steal, dan lain-lain.
Semakin tinggi tingkatan maka akan memberikan efek yang semakin besar dan tentu dengan harga yang semakin mahal. Nah, setelah mengetahui Arcana dan fungsinya, Yuk simak cara mengatur Arcana berikut ini!
Tentukan Hero AoV Favoritmu
Langkah pertama untuk Mengatur Arcana Arena of Valor adalah dengan menentukan Hero favoritmu. Pilih beberapa Hero favorit yang sudah Toppers kuasai tipe permainannya. Jangan lupa pilih Hero yang memiliki role berbeda, supaya bisa lebih fleksibel ketika bermain dalam tim.
Mengatur Arcana Page
Berikutnya adalah mengatur Arcana Page. Terdapat 12 Arcana Page dalam game AOV, 12 Arcana Page tersebut sebagian masih terkunci. Namun, Toppers bisa membukanya ketika naik level atau membukanya dengan menggunakan gem. Arcana Page digunakan untuk mengatur Arcana pada setiap Hero, dan Toppers hanya bisa mengatur maksimal 12 Hero saja.
Membeli Arcana Terbaik
Arcana bisa didapatkan dengan membelinya dengan sejumlah gold. Oleh karena itu, Toppers harus bijak dalam menggunakan gold yang juga biasa digunakan untuk membeli Hero. Pilih Arcana dengan buff effect yang diinginkan mulai dari level I, II, atau level III. Untuk mendapatkan efek maksimal, sebaiknya kamu beli Arcana level III.
Pasang Arcana pada Arcana Page
Langkah terakhir dalam mengatur Arcana Arena of Valor adalah dengan memasangkan Arcana pilihanmu pada Arcana page yang sudah terbuka. Tentukan Hero favoritmu dan pasangkan Arcana pada slot yang tersedia. Setiap Hero memiliki 30 slot arcana yang bisa digunakan, slot Arcana akan terbuka seiring Toppers naik level.
Memilih dan mengatur Arcana dengan tepat untuk setiap Hero AoV favoritmu merupakan salah satu faktor pendukung agar Toppers bisa menjadi MVP di setiap game Arena of Valor. Terlebih lagi jika kamu sudah menguasai Hero tersebut dengan baik.
Memilih hero terbaik cukup mudah, Toppers bisa mencoba menggunakan Hero gratis yang disediakan dan berubah setiap minggunya. Jika sudah menemukan Hero yang tepat, kamu bisa memilikinya dengan membayar sejumlah Diamonds.
Buat yang membutuhkan Diamonds Arena of Valor untuk membeli Hero terbaik AoV, kamu bisa membelinya dengan mudah di Tokopedia! Selain itu, berbagai voucher game seru lainnya juga bisa Toppers temukan secara praktis di Tokopedia, lho!
So, sudah siap atur Arcana AoV terbaik untuk rebut title MVP-mu?